Notification

×

Tag Terpopuler

Sriwijaya FC Targetkan Sapu Bersih Kemenangan di Tiga Pertandingan Babak 8 Besar

Tuesday, November 05, 2019 | Tuesday, November 05, 2019 WIB Last Updated 2019-11-05T08:57:07Z

PALEMBANG, SP - Sriwijaya FC salah satu tim yang memiliki ambisi keras dalam mewujudkan asanya untuk berlenggang kembali ke habitatnya yakni sebagai kontestan klub Liga 1.

Bagaimana tidak, usai turun kasta klub berjuluk Laskar Wong Kito ini langsung berbenah dimulai dengan manajemen baru hingga merombak hampir semua pemainnya.

Yah dengan kerja keras tersebut Sriwijaya FC sukses menorehkan hasil menterengnya, Ambrizal dan kolega berhasil merebut tiket 8 besar.

Tak sampai disitu Sriwijaya FC pun menargetkan akan menyapu bersih di tiga laga nanti,  baik melawan Persewar Waropen, Mitra Kukar hingga Persiraja Banda Aceh.

"Semua tim yang masuk di 8 besar semuanya tim yang kuat menurut saya, tapi kita akan tampil lebih maksimal dan bekerja keras, karena babak delapan besar cuma tiga pertandingan, kita harus memenangkan semua pertandingan untuk mengamankan posisi di babak semifinal,”ujar Pelatih Sriwijaya FC Kas Hartadi,  Selasa (5/11/2019).

Meskipun tak mudah namun Srwijaya FC mau tak mau harus merealisasikan target tersebut,  apalagi saat melawan Waropen Sabtu (9/11/2019) mendatang Sriwijaya FC sedikit diuntungkan. 

Sebab tim berjuluk Seribu Bakau ini harus pincang karena kehilangan beberapa pemainnya sebut saja Oktoviano Maniani, kemudian kiper Barep Wahyudi dan juga bek Marinus Kipin. 

Ketiganya harus absen lantaran mendapatkan skorsing Komdis PSSI, masing-masing selama enam bulan akibat kericuhan melawan PSIM Yogyakarta, selain itu Persewar juga tak akan diperkuat Moses Bango yang mengalami cedera lutut.

Sementara untuk Persiraja dan Mitra Kukar juga Pelatih asal Solo ini juga menganggap kedua tim ini rival terberat, apalagi melihat materi permainan keduanya diprediksi akan sama sama merepotkan lini pertahanan anak asuhnya. 

"Kita tidak menganggap enteng siapapun lawannya, Apalagi untuk Mitra Kukar yang bermaterikan eks pemain Liga 1, kemudian ada Persiraja yang terkenal Militan kita juga sempat kalah saat meladeni mereka di kandang,"tukasnya. (Nis) 
×
Berita Terbaru Update