Notification

×

Tag Terpopuler

Sekda Aprizal Hasyim Ajak IKKA Bersinergi untuk Kemajuan Palembang

Monday, November 24, 2025 | Monday, November 24, 2025 WIB Last Updated 2025-11-24T08:31:55Z


PALEMBANG,SP - Sekretaris Daerah Kota Palembang, Aprizal Hasyim, menghadiri acara pengukuhan sekaligus peringatan ulang tahun ke-6 Ikatan Keluarga Keban Air Hitam (IKKA). 


Kegiatan itu berlangsung di Gedung Serbaguna Lubuk Kawah, Kebun Bunga, Kecamatan Sukarami, Minggu (23/11/2025).


Acara ini dihadiri pula Bupati Musi Banyuasin (Muba) M. Toha Tohet, dan para tokoh masyarakat Keban Air Hitam.


Para pengurus IKKA periode 2025-2030, secara resmi dikukuhkan oleh Ketua Dewan Pembina, Ujang H Makmun.


Dalam sambutannya, mewakili Wali Kota Ratu Dewa, Sekda Aprizal Hasyim, mengucapkan selamat kepada seluruh pengurus IKKA.


"Semoga amanah ini bisa dilaksanakan sebaik mungkin," ujar Aprizal.


Ia menyampaikan, Wali Kota Palembang Ratu Dewa dan Wawako Prima Salam memiliki beberapa program untuk kemajuan masyarakat Palembang.


Antara lain, program Palembang Sehat, Palembang Cerdas, Palembang, Gercep, Palembang Belagak, Palembang Peduli.


"Pak wali kota dan wakil tidak bisa mewujudkan semua visi dan misi tanpa bantuan semua elemen masyarakat, termasuk dukungan dari IKKA yang ada di Palembang ini," ujar Aprizal.


Ia menambahkan, Pemkot Palembang mengajak IKKA bekerja sama, saling menguatkan, berkontribusi dalam pembangunan di Kota Palembang untuk kesejahteraan masyarakat.


Ketua IKKA periode 2025-2030, Rubi Indiarta, menyampaikan apresiasi atas kehadiran para pejabat daerah serta seluruh anggota IKKA yang tetap solid dalam mengembangkan wadah silaturahmi tersebut.


Menurut, Rubi usia keenam tahun menjadi fase bagi IKKA untuk semakin aktif berkontribusi dalam kegiatan sosial hingga pemberdayaan masyarakat.


Rubi menyampaikan, ada sekitar 3.000 KK Keban Air Hitam yang tinggal di Palembang.


"Kami siap bersinergi dengan Pemkot Palembang untuk Palembang yang lebih baik lagi,' ujar Rubi.


Bupati Muba, M Toha Tohir, turut mengucapkan selamat atas pengukuhan pengurus IKKA.


"Semoga semua amanah yang diemban bisa dilaksanakan dengan penuh tanggung jawab," ujar Toha.


Pengukuhan ini menjadi momentum penting bagi warga Keban Air Hitam untuk memperkuat sinergi, kebersamaan, dan peran organisasi dalam mendukung pembangunan daerah.


Acara ini juga dihadiri sejumlah pejabat lainnya, antara lain Kasat Pol PP Kota Palembang, Camat Sukarami Muhammad Fadly, Camat Alang-Alang Lebar Sariansyah Ismail.


Perayaan HUT IKKA berlangsung hangat dan penuh kebersamaan, ditandai dengan doa, pemotongan tumpeng, penyerahan benda pusaka.


Juga ramah tamah, dan penyampaian harapan agar IKKA terus menjadi wadah pemersatu warga Keban Air Hitam yang berdomisili di Palembang dan sekitarnya. (*)

×
Berita Terbaru Update