Notification

×

Tag Terpopuler

Enaknya Nasi Goreng Brebes Bisa Dinikmati di Resto Kondang Roso

Thursday, November 21, 2019 | Thursday, November 21, 2019 WIB Last Updated 2019-11-21T03:00:05Z

PALEMBANG, SP - Menikmati menu  khas Jawa seperti dari Brebes dan Solo tidak perlu kedaerah asalnya. Tapi cukup  mendatangi Resto Kondang Roso yang berada di Jalan Sultan Mahmud Badaruddin II KM 11 Palembang. Disini kalian bisa menemukan makanan khas Jawa tersebut dengan rasa yang enak, banyak dan murah, sesuai dengan tag line-nya  wuenak, banyak, dan murah.

Resto yang sudah ada sejak 25 Maret 2019 lalu ini menyediakan berbagai masakan khas dari Jawa Tengah terutama menu khas Brebes dan Solo. Salah satu menu khas Brebes yang terkenal enaknya yaitu menu Nasi Goreng Brebes.  

“Untuk bumbunya standar seperti biasa untuk nasi goreng, bawang putih, bawang merah, kemiri, bawang bombai, dan tambahan menu rahasia yang gak bisa saya sebutkan, “ jelas Feri Yansyah, Owner Resto Kondang Roso, Selasa ( 19/11).

Lanjut Feri, yang pasti menu khas dari Brebes, karena daerah Brebes rasa nasi gorengnya terkenal enak. Memiliki rasa yang enak dan berbeda dari tempat lainnya dan memiliki ciri khas sendiri. Untuk menu nasi goreng Brebes ini kita jual mulai dari harga Rp 12 Ribu sampai Rp 20 Ribu saja, harga yang cukup terjangkau bagi siapa saja. Sementara untuk Nasi Goreng Specialnya bebas mix toppingnya, seperti Nasgor teri + pete nanti harga menyesuaikan topping apa yang di pilih konsumen. Harganya 20 Ribu kecuali mix udang dan cumi  Rp 22 Ribu.

Selain menu Nasi Goreng Brebes, Resto Kondang Roso juga memiliki menu lain yang menjadi best seller, yakni menu Ayam Bakar. Yang mana kami masak dengan cara di godog sampai dua kali.

“Ayam bakar yang kami jual bisa di nikmati hingga bagian tulang yang bisa menjadikan sensasi tersendiri. Jangan dibayangkan soal rasa, dari mulai kulit, daging hingga tulang pun bisa puas dinikmati, “ ujarnya.

Taste gurih sudah pasti dengan kematangan ayam yang sempurna dengan tingkat kerenyahan sempurna dengan penyajian nya yang lengkap dengan sambal korek khas kondang roso, untuk harga nya kami juga menjualnya dengan harga yang tidak mahal, hanya Rp. 17 Ribu.

“Kalau penamaan Kondang Roso itu  sendiri sih diambil dari bahasa jawa yaitu rasanya terkenal yang merupakan harapan para owner untuk memberikan makanan yang rasanya membuat kangen penikmatnya,” katanya.

Nama Kondang Roso ini diberi oleh kepala chef sekaligus salah satu owner yang berasal dari solo. Untuk Jam operasional senin-sabtu mulai 11.00-22.00 WIB dan untuk hari minggu resto buka dari jam 16.30-22.00 WIB dan yang pasti Resto Kondang Roso khusus  di waktu jam shalat para karyawan istirahat untuk shalat.

“Sebenerny konsep kami itu warung makan yang mengafe, karena fokus untuk orang makan akan tetapi ada menu minuman kekinian  dan fasilitas wifi gratis, “ ucapnya.

Untuk minuman kekinian yang kami sediakan antara lain, Blue Ocean, matcha coffe fushion, cookies & cream, Dynamit, Ice Coffe, Ice Matcha dan Es Cendol yang kami jual mulai Rp 9 Ribu sampai 12 Ribu saja, bagi kamu yang penasaran buruan datang ke Kondang Roso atau bagi yang kejauhan, jangan khawatir saat ini sudah ada di gofood. (dkd)
×
Berita Terbaru Update