Notification

×

Tag Terpopuler

BNN Kota Lubuklinggau Luncurkan Program SALSABILLA

Friday, January 29, 2021 | Friday, January 29, 2021 WIB Last Updated 2021-01-29T08:10:27Z
Petugas BNN Kota Lubuklinggau sedang membagikan snack kepada masyarakat yang sedang berolahraga. (Foto: Galsa/SP)

LUBUKLINGGAU, SP - Dimasa pandemi Covid-19, Badan Narkotika Nasional (BNN) Kota Lubuklinggau hadir di tengah masyarakat dengan membuat suatu terobosan program unggulan yang dinilai sangat kreatif yakni Program Salam Sehat Tanpa Narkoba Bersama BNN Kota Lubuklinggau Bisa yang diberi nama SALSABILLA. Jumat (29/01/2021).

Kepala BNN Kota Lubuklinggau, AKBP Himawan Bagus Riyadi mengatakan. dimasa pandemi Covid-19 muncul kebiasaan baru masyarakat yang baik, yaitu masyarakat menjadi lebih gemar berolahraga.

Atas kebiasaan tersebut BNN Kota Lubuklinggau mengambil peran dengan melaksanakan program unggulan berupa Salam Sehat Tanpa Narkoba Bersama BNN Kota Lubuklinggau Bisa yang diberi nama SALSABILLA guna menemani aktivitas masyarakat dalam melaksanakan olah raga.

“ Alhamdullilah Program SALSABILLA, Program unggulan BNN Kota Lubuklinggau ini disambut hangat oleh masyarakat. Hari ini kita hadir guna menemani aktivitas masyarakat dalam melaksanakan olah raga. Tadi kita memberikan snack dan membagikan masker yang diikuti juga oleh Ibu Ketua DWP BNN Kota Lubuklinggau.” kata Perwira berpangkat melati dua tersebut.

Dilanjutkan nya didalam kegiatan ini BNN Kota Lubuklinggau juga memberikan layanan kesehatan dan konsultasi tentang rehabilitasi dan pasca rehabilitasi oleh seksi rehabilitasi

“Serta informasi terkait Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN) oleh seksi Pencegahan dan Pemberdayaan Masyarakat (P2M) dalam rangka menggelorakan WAR ON DRUGs untuk mewujudkan Indonesia Bersinar,” Tutup AKBP Himawan Bagus Riyadi. (Galsa s)

×
Berita Terbaru Update