Notification

×

Tag Terpopuler

Harnojoyo Pastikan Flyover Simpang Sekip Dibangun Tahun ini

Tuesday, April 19, 2022 | Tuesday, April 19, 2022 WIB Last Updated 2022-04-19T01:41:04Z


Palembang, SP - Banyak pertanyaan di tengah masyarakat mengenai wacana pembangunan Flyover Simpang Sekip/ Angkatan 66 yang tak kunjung dibangun.


Pembayaran ganti wajar atas lahan dan bangunan mulai dilakukan Pemerintah Provinsi Sumsel dan Kota Palembang sejak tahun lalu.


Walikota Palembang Harnojoyo mengatakan, pembangunan akan segera dilakukan setelah selesai tender yang memakan waktu sekitar dua bulan. Pembangunan ini termasuk ke dalam proyek strategis nasional.


"Seharusnya memang tahun lalu dimulai karena ada kendala teknis, dalam waktu dekat setelah tender," katanya.


Pembangunan flyover sepanjang 660 meter akan mulai dilakukan untuk tahap 1 di 2022 ini dengan nilai anggaran Rp69,7 miliar untuk panjang 191,1 meter, dari total anggaran pembangunan Rp169,1 miliar. 


"Pembangunan oleh BBPJN V dengan waktu sekitar 2 tahun, setelah itu kemacetan di kawasan itu akan terselesaikan," katanya.


Kepala Bappeda Litbang Kota Palembang, Harrey Hadi mengatakan, pembangunan Flyover Sekip yang masuk pembangunan skala prioritas dari APBN akan mulai fisik dalam waktu dekat sebab tender juga sudah dilakukan. 


"Terkait persil yang belum dibebaskan, pembangunan ini tetap bisa jalan. Sebab pengerjaan tahap pertama di lakukan di persil yang sudah selesai dibebaskan," katanya.


Flyover itu nantinya memiliki panjang 156 meter di sisi Jalan Basuki Rahmat dan 124 meter di Jalan R Soekamto. Sementara total panjang penanganannya 660 meter dengan lebar jembatan 18,4 meter. Dengan adanya pembangunan Flyover tersebut diharapkan mampu mengatasi kemacetan di Kota Palembang. (Ara)

×
Berita Terbaru Update