Notification

×

Tag Terpopuler

Pemkab OKI Bentuk Balakar Sebagai Ujung Tombak Penanggulangan Kebakaran

Thursday, October 24, 2019 | Thursday, October 24, 2019 WIB Last Updated 2019-10-24T08:25:04Z

OKI, SP - Terbentuknya Barisan Relawan Kebakaran (Balakar) merupakan ujung tombak dari upaya pencegahan dini dari meluasnya dampak kebakaran khususnya di pemukiman warga. Para relawan tersebut akan dibekali sejumlah pengetahuan, dan ketrampilan dalam penanggulangan kebakaran dini.

Kepala Satpol PP dan Pemadaman Kebakaran Kabupaten Ogan Komering Ilir, Alexander Bustomi mengatakan, langkah tersebut sebagai upaya mitigasi bencana kebakaran. Balakar menjadi tim Advance yang berupaya memadamkan api sebelum api membesar dan Damkar sampai dilokasi.

"Balakar tersebut nantinya menjadi kepanjangan tangan  Damkar untuk melakukan penanganan musibah kebakaran. Relawan ini nantinya bersiaga penuh di setiap desa," terangnya Kamis (24/10/2019).

Sebagai awal terbentuknya Balakar ini sendiri, dipusatkan di Desa Bangsal Kecamatan Pampangan. Diproyeksikan, keberadaan Balakar mampu menangani kebakaran lebih awal sebelum kedatangan regu damkar di lokasi.

Selain itu juga, menurut Alex, melalui Peraturan Bupati, pihaknya sedang menyusun Sistem Ketahanan Kebakaran Lingkungan (SKKL) yang berasal dari masyarakat dan perusahaan.

"Upaya ini, disambut baik oleh perusahaan dengan penandatanganan kesepakatan bersama antara Pemkab OKI dengan perusahaan," jelasnya.

Asisten Bidang Umum dan Pemerintahan Kabupaten OKI, Antonius Leonardo mendukung upaya mitigasi bencana kebakaran yang diinisiasi Satpol PP dan Damkar OKI.

“Ini terobosan yang sangat baik, mengingat luasnya wilayah dan percepatan penangahan bencana kebakaran oleh petugas Damkar, perlu dukungan dan penguatan oleh semua pihak” ujar Anton.

Dibentuknya Balakar serta SKKL, selain sebagai pencegahan dini, juga mendorong peranan sektor lainny untuk peduli terhadap ancaman kebakaran yang setiap saat dapat terjadi, terlebih di musim kemarau seperti sekarang.

"Peran serta sektor swasta dan masyarakat dengan membangun kesadaran untuk pencegahan dan mitigasi dini bencana, sehingga kebakaran dapat diminimalisir,” tandasnya (RB) 
×
Berita Terbaru Update