Notification

×

Tag Terpopuler

BPJS Siapkan Petugas P3RS di Tiap Rumah Sakit

Wednesday, February 12, 2020 | Wednesday, February 12, 2020 WIB Last Updated 2020-02-12T03:38:42Z
Petugas P3RS BPJS yang sedang melayani peserta JKN-KIS di salah satu rumah sakit
PALEMBANG, SP - Menjadi peserta Jaminan Kesehatan Nasional-Kartu Indonesia Sehat (JKN-KIS) sangat banyak manfaatnya dan semakin dipermudah, seperti layanan rujukan dari fasilitas kesehatan (Faskes) pertama sekarang sudah menggunakan sistem online, sehingga untuk proses rujukan berjenjang lebih dipermudah.

Kepala BJPS Kesehatan Cabang Palembang, M Ichwansyah Gani mengatakan, program ini hadir sebagai bentuk tanggung jawab negara berdasarkan Undang-Undang yang menjamin kesejahteraan warga negara melalui program jaminan sosial.

“Seiring dengan perjalanan Program JKN-KIS berbagai perbaikan pelayanan dan peningkatan mutu kualitas pelayanan selalu kami tingkatkan. Salah satu nya dengan sistem rujukan online,” katanya, Selasa (11/2).

Ia menambahkan, sistem rujukan online ini mempermudah untuk mendapatkan layanan dirumah sakit yang bisa disesuaikan dengan kompetensi, jarak, dan kapasitas rumah sakit. Tujuan rujukan berdasarkan kebutuhan medis pasien.

“Kami telah menempatkan petugas fungsi Penanganan Pengaduan Peserta Rumah Sakit (P3RS) atau lebih dikenal dengan Petugas BPJS Satu. Mereka selalu siap membantu setiap peserta yang memerlukan bantuan untuk mengetahui dan memahami seputar program JKN-KIS,” ucap Iwan.

Ditambahkan Iwan, pihaknya selalu berusaha memberikan pelayanan yang terbaik, selain itu kami selalu mengedukasi peserta tentang program-program promotif dan preventif yang ada. Salah satunya program Pengelolaan Penyakit Kronis atau lebih di kenal dengan istilah Prolanis.

“Program Pengelolaan Penyakit Kronis (Prolanis) merupakan sistem palayanan kesehatan yang ditujukan bagi peserta JKN-KIS dengan riwayat penyakit kronis antara lain Diabetes Mellitus (DM) dan hipertensi,” ucapnya.

Melalui Prolanis, peserta dapat mengikuti berbagai kegiatan antara lain konsultasi medis, senam sehat, dan edukasi guna meningkatkan status kesehatannya bahkan memulihkan dan mencegah timbulnya kembali penyakit kronis.

“Harapan kami dengan program JKN-KIS ini semoga semakin banyak masyarakat menyadari betapa penting dan bermanfaatnya program JKN-KIS ini,“ pungkasnya. (dkd)
×
Berita Terbaru Update