Notification

×

Tag Terpopuler

Songsong Agenda Politik Dukcapil Gelar Rakorda

Friday, March 25, 2022 | Friday, March 25, 2022 WIB Last Updated 2022-03-25T05:34:44Z


PAGARALAM, SP -
Pagaralam jadi tuan rumah Rapat Koordinasi Daerah (Rakorda) Dinas Kependudukan dan catatan sipil Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel). Kamis (24/03) yang dipusatkan di Villa Gunung Gare. Acara Rakorda dibuka oleh Walikota Pagaralam Alpian Maskoni SH. Pembukaan ditandai dengan pemukulan gendang oleh Walikota Pagaralam,Kepala Dinas Dukcapil Provinsi Sumsel,Puadi dan Assisten II, Dawam yang disaksikan oleh peserta Rakorda.

Kepala Dinas Dukcapil Provinsi Sumsel Puadi kepada sejumlah awak media  mengungkapkan, kegiatan Rakorda ini sejalan dengan agenda politik Pemilu 2024 mendatang. "Ade agenda penting yang memerlukan akurasi catatan dan data kependudukan." urainya. Data data ini sebutlah awal dari agenda penting diatas. Karena melalui data inilah (kependudukan) akan kita ketahui jumlah yang berhak menggunakan hak pilihnya nanti.

Lanjut Puadi, betapa pentingnya data atau administrasi kependudukan seseorang dan target pencapaian data penduduk secara global (Provinsi Sumsel) cukup baik. Meski diakui ada beberapa kabupaten ,Kota yang masih dilakukan pembenahan. "Untuk tingkat Provinsi dinilai menggembirakan tetapi terus dilakukan perbaikan disana  sini." imbuhnya. Hal yang menjadi kendala krusialnya adalah warga mau mengurus administrasi kependudukan manakala ada kepentingan atau keperluan. 'hal hal semacam inilah yang harus dibenahi dan perlu kita sosialisasikan."tutupnya (Rep)

×
Berita Terbaru Update