Notification

×

Tag Terpopuler

Merasa Ditipu, Mantan Kades Panta Dewa Lapor Polisi

Friday, October 14, 2022 | Friday, October 14, 2022 WIB Last Updated 2022-10-14T05:50:58Z


 

PALI, SP - Mantan Kepala Desa Panta Dewa, Suwandi, melaporkan seorang berinisial MR, atas dugaan penipuan dan penggelapan ke Polres PALI, dengan bukti Surat Tanda Terima Lapor Polisi, nomor : STTLP/ B-130/IX/2022/SPKT/ POLRES PALI/ POLDA SUM-SEL.


Suwandi mengatakan, peristiwa itu terjadi di tahun 2019 lalu, saat itu MR bersama dengan Rudi, menawarkan sebidang tanah yang bakal kena lokasi Batubara.


"Karna saya percaya dengan saudara Rudi, maka saya buatlah surat titipan uang Rp50 juta untuk pembayaran sebidang tanah, dan 50 juta lagi untuk pegang gadai mobil MR, jadi total uang saya seratus juta," ujar Suwandi seusai melaporkan peristiwa tersebut di Mapolres PALI, Kamis (13/10/2022) kemarin.


Suwandi Menambahkan, Sebidang tanah itu tidak ada kejelasan dan Mobilpun tidak pernah dikasih oleh MR.


"Sudah tiga tahun, Sering saya temui Dia (MR-red), jangankan untuk mengembalikan uang, justru dia marah ke saya, karna tidak ada itikad baik, maka saya lapor ke Polisi," ungkap Suwandi.


Sementara itu, MR ketika dihubungi di nomor seluler pribadinya dalam keadaan Aktif, tapi belum direspon.


Sampai Berita Ini diterbitkan, Pihak Polres PALI belum memberikan Keterangan.(Dharmawan)

×
Berita Terbaru Update