![]() |
PALEMBANG, SP - Ingin Pergi Umroh, tapi kepentok biaya? solusinya adalah dengan mengikuti tabungan umroh yang ada di PT. Ruhama Insan Barokah atau lebih di kenal dengan sebutan 1001 Insan Travel.
Yang mana tour dan travel umroh dan haji khusus ini yang berada di Jalan Demang Lebar Daun Palembang sudah bekerjasama dengan Bank BNI Syariah.
Regional manager PT. Ruhama Insan Barokah, Rahmattullah Harianja mengatakan program tabungan umroh tidak terasa, tahu-tahu sudah terkumpul, bisa mengumrohkan diri sendiri, ibu, bapak, atau anak kita dan pastinya lebih terencana. Pergi ibadah ke tanah suci pasti sudah jadi impian semua umat Islam. Tapi memang untuk mewujudkan impian itu butuh banyak biaya dan waktu untuk mengumpulkannya.
“Di sini uangnya enggak ke kita, melainkan langsung ke Bank BNI Syariah. Enggak kita pegang, atau mau kita gunakan untuk apa dulu. Jadi memang dengan adanya seperti itu, jadi lebih hati-hati. Kita ingin berkah di bisnis ini," Jelasnya, saat ditemui Rabu (9/10).
Program tabungan Umrah yang ada di 1001 insan travel merupakan tabungan berjangka dengan setoran awal, setoran bulanan dan jangka waktu menabung yang disesuaikan dengan kemampuan dan kebutuhan Nasabah, untuk perencanaan keberangkatan ibadah Umrah.
Rahmat menambahkan, keistimewaan utama di Tabungan Umroh yang ada di 1001 Insan Travel yakni, Fleksibel, jamaah bebas menentukan besarnya nilai setoran awal, setoran bulanan, jangka waktu menabung sesuai dengan kemampuan dan kebutuhan.
“Ringan, nilai setoran awal dan setoran bulanan sesuai dengan kemampuan jamaah, bebas biaya, nyaman dan mudah, “ Katanya.
Uang jemaah nanti langsung ke bank. Jadi kita enggak tahu menahu uang tersebut, 1001 Insan Travel hanya sebagai jembatan. Istilah nya, para jamaah ini nabung untuk berangkat umrah dan uangnya masuk ke rekening mereka sendiri. 1001 Insan Travel adalah agent travel yang dapat membantu Anda merencanakan Ibadah Umrah dengan lebih mudah dan efisien.
Pendebetan setoran akan didebet secara otomatis dari rekening sumber setiap tanggal pendebetan yang telah ditentukan sebelumnya oleh Nasabah, sehingga Nasabah tidak perlu datang ke Cabang untuk melakukan setoran bulanan, selaian itu Informasi perkembangan saldo dapat dilihat setiap saat melalui ATM BNI syariah.
“Tujuannya 1001 Insan travel ada program tabungan umroh ini tak hanya untuk mencari keuntungan, melainkan membantu jemaah yang ingin beribadah ke Tanah Suci,” ucapnya. (dkd).