Notification

×

Tag Terpopuler

Deru : Pastikan Wong Sumsel di Papua Aman

Friday, October 04, 2019 | Friday, October 04, 2019 WIB Last Updated 2019-10-04T03:01:59Z
Gubernur Sumatera Selatan, Herman Deru (foto/net)
PALEMBANG, SPPeristiwa Kerusuhan yang masih memanas di wilayah Papua menjadi perhatian khusus Gubernur Sumatera Selatan, Herman Deru. Ia mengatakan, jika Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan tak berdiam diri dan saat ini masih menjalin komunikasi baik dengan pihak keamanan dan pemerintah setempat. Untuk memastikan warga Sumsel aman berada di wilayah tersebut. "Secara jumlah warga sumsel di Wamena tidak banyak, mereka di sana aman-aman saja," ujar Gubernur, Kamis (3/10/2019). 

"Terus kita lakukan komunikasi terus, melalui Polda, Kodam maupun dari divisi informan. Disini, keluarga aparat yang bertugas disana kita juga minta agar tidak mencemaskan, karena Pemprov tidak akan diam saja,"  tambahnya.

Sebelumnya, saat konflik di Papua tengah menjadi perbincangan, Gubernur Sumsel sudah memastikan bahwa siapapun yang menetap di Sumsel untuk menjaga keamanan bersama. Sumsel sebagai provinsi Zero Conflict dapat menjadi contoh untuk menjaga konflik. "Di Sumsel ini banyak juga warga Papua. Bukan hanya mereka yang bekerja dan sekolah atau kuliah, namun ada juga keluarga-keluarga yang sudah lama menetap di Sumsel," ujarnya. 

Deru berharap konflik yang terjadi di Wamena segera berakhir, dan kondisi keamanan cepat mereda. Deru menilai warga Sumsel yang bekerja di mana pun akan dapat diterima oleh semua orang karena karakter orang Sumsel sangat terbuka. "Komunikasi wong Sumsel yang baik sehingga mudah diterima oleh semua pihak, wong Sumsel nih bisa menerima wong maupun diterima wong," jelasnya. (Lan)
×
Berita Terbaru Update