Notification

×

Tag Terpopuler

Santika Hotel Group Resmi Tutup Sementara

Wednesday, April 01, 2020 | Wednesday, April 01, 2020 WIB Last Updated 2020-04-01T02:42:14Z

- Cegah Penyebaran Covid-19

PALEMBANG, SP - Pemerintah telah mengimbau masyarakat untuk mulai karantina mandiri (self quarantined) di rumah masing-masing, menjaga jarak antar sesama, dan menutup sementara tempat keramaian, guna pencegahan yang lebih efektif dan efisien memutus rantai penyebaran virus corona.

General Manajer Business Development and Marketing Communication Department Santika Indonesia Hotels and Resorts, L Sudarsana menginformasikan, untuk itu pihaknya pun mengambil langkah melakukan penutupan sementara Santika Hotel Group termasuk diantaranya Hotel Santika Premiere Bandara, di Jalan Gubernur H Asnawi Mangkualam, Palembang.

Disebutkannya, bahwa langkah ini diambil guna mendukung program pemerintah, sekaligus sebagai langkah yang dipilih pihaknya untuk memerangi virus Corona (Covid-19).

“Social Distancing yang diimbaukan oleh pemerintah dan juga efisiensi operasional dari hotel yang bersangkutan. Langkah ini kami ambil demi menjaga kesehatan bersama. Dalam keadaan kosong, kami akan melakukan penyemprotan disinfektan secara menyeluruh di area hotel. Bagi tamu yang sudah melakukan pem-bookingan, akan kami anjurkan untuk ditunda. Jika harus melakukan pembatalan, full refund akan kami berikan,” jelas Sudarsana melalui siaran pers tertulis, yang diterima Sumsel Pers, Selasa (31/3).

Dikarenakan, tidak semua hotel mengambil langkah penutupan sementara (temporary closed down), beberapa hotel yang masih harus beroperasi karena masih adanya tingkat hunian akan dilengkapi dengan pengecekan suhu tubuh, peletakan hand sanitizer dan penyemprotan cairan disinfektan secara berkala.

Sudarsana juga mengatakan, bahwa pengecekan suhu tubuh dilakukan bukan hanya kepada tamu, tetapi juga kepada karyawan dan vendor. “Untuk pembersihan menggunakan cairan disinfektan, kami lakukan sesering mungkin pada bagian-bagian yang sering dipegang secara bersama. Seperti gagang pintu, buku menu dan sebagainya,” katanya.

Santika Indonesia Hotels and Resorts saat ini mengelola 114 unit hotel dengan 7 brand utama: The Anvaya Beach Resorts sebagai hotel berbintang 5 berjumlah 1 unit, Hotel Santika Premiere sebagai hotel berbintang 4 dengan total 13 unit, Hotel Santika sebagai hotel berbintang 3 dengan total 30 unit, Kampi Hotel sebagai instagenic hotel berbintang 3 berjumlah 1 unit, Amaris Hotel sebagai smart hotel dengan total 65 unit dan The Royal Collection (The Samaya dan The Kayana) sebagai Boutique Villas dengan total 4 unit.

“Kebersihan bahan makanan juga dilakukan dengan mengikuti prosedur food safety and hygine sanitation. Langkah ini diambil demi menjaga kesehatan dan juga kenyamanan bersama,” tuturnya. (ril/dkd)
×
Berita Terbaru Update