Notification

×

Tag Terpopuler

Pelayanan KB Sejuta Akseptor Kota Palembang Melebihi Target

Friday, July 02, 2021 | Friday, July 02, 2021 WIB Last Updated 2021-07-02T02:12:15Z
PALEMBANG, SP - Pelayanan KB sejuta akseptor dalam rangka Hari Keluarga Nasional, (Harganas), ke 827, Kota Palembang, Kamis, (24/06), lalu, mencapai
112, 49 persen atau 8,945 persen akseptor, sementara, BKKBN menetapkan Kota Palembang sebanyak 7,952 akseptor.

Faktor keberhasilan kegiatan pelayanan KB sejuta akseptor di Kota Palembang, adanya kerjasama yang baik antar PLKB/ PKB, IMP, Puskesmas dan klinik, IBI dan juga Kodim 0418 Palembang.

Kepala Dinas Pengendalian Penduduk Keluarga Berencana Kota Palembang Drs. Edwin Effendi.M.Si mengatakan, pada rangkaian Peringatan Hari Keluarga Nasional kali ini, pihaknya mengadakan aksi pemasangan alat kontrasepsi kepada masyarakat pengikut KB. Kegiatan ini merupakan bagian dan penjabaran peringatan Harganas dengan tujuan untuk meringankan biaya masyarakat akseptor
dan mensukseskan program KB serta menekan pertumbuhan penduduk. 

"Kota Palembang melebihi target yang ditetapkan karena adanya kerja sama yang baik dengan semua pihak", kata Edwin.(adv/my)
×
Berita Terbaru Update