Notification

×

Tag Terpopuler

ITS NU Gandeng STAI BS Lubuklinggau Buka Program Double Degree

Friday, December 03, 2021 | Friday, December 03, 2021 WIB Last Updated 2021-12-03T05:51:20Z
Lubuklinggau, SP - Prof. DR. H. Lias Hasibuan selaku Rektor Institut Teknologi dan Sains Nahdatul Ulama (ITS NU) Jambi mengatakan mengajak Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Bumi Silampari Lubuklinggau untuk membuat program *double degree* untuk mahasiswa dan calon mahasiswa STAI Lubuklinggau.

Hal ini disampaikan Prof Lias di ruang kerjanya di ITS NU Jambi. Beliau mengatakan bahwa dengan double degree, selain mendapatkan gelar sarjana dari STAI  juga bisa mendapatkan gelar sarjana tehnologi  dan sains dari ITS NU (Kamis, 02/12/2021). Salah satu gelar yang diperoleh adalah dari prodi sistem informasi ITS NU. 

Ketua STAI BS Lubuklinggau, Ngimadudin MH menyambut baik yang disampaikan Prof Lias. 

"Insya Alloh apa yang menjadi visi dan misi membangun masyarakat maju khususnya di Lubuklinggau, Musi Rawas dan Musi Rawas Utara kedepan sudah mulai terlihat. terlebih lagi, insyaAlloh akan bertambah prodi baru lagi. Sudah diusulkan 4 prodi baru, Alhamdulillah 2 prodi sudah mendapatkan jawaban BAN PT yaitu Prodi PIAUD dan Prodi BPI sedangkan yang dua lagi masih dalam proses" ujar Ngimad. Kamis (02/12/2021).

Dengan tambahan 2 prodi, maka STAI Bumi Silampari memiliki 5 prodi yaitu Prodi Pendidikan Agama Islam (PAI), Prodi Komunikasi dan Penyiaran Islam (KPI), Prodi Hukum Tata Negara (HTN), Prodi Pendidikan Islam Anak Usia Dini (PIAUD), dan Prodi Bimbingan Penyuluhan Islam (BPI). (Efran)
×
Berita Terbaru Update