Notification

×

Tag Terpopuler

Pelayanan PDAM Lematang Enim Cabang Ujanmas Untuk Masyarakat Sekitar

Wednesday, March 16, 2022 | Wednesday, March 16, 2022 WIB Last Updated 2022-03-16T14:00:08Z


Muara Enim, SP -
Pemerintah Kabupaten Muara Enim  Perusahaan Daerah Air Minum Lematang Enim Cabang Ujanmas Jalan Lintas Sumatera Muara Enim - Palembang kecamatan Ujanmas Kabupatem Muara Enim Provinsi Sumatera Selatan(Sumsel)


Dalam hal ini disampaikan oleh Zakaria Kepada Cabang PDAM Ujanmas ketika dikonfirmasi Awak Media diruangan kerjanya rabu (16/3/2022) di Ujanmas.Beliau mengatakan bahwa PDAM Ujanmas ini mengunakan air bakunya yang berasal dari air Lematang sama seperti yang di Muara Enim dengan kwalitas air yang kurang baik karena air dari sungai Lematang Enim dan juga dari air sungai Lematang Lahat, dimana air dari sungai Lematang Enim dari Tanjung Enim tercampur dengan air lematang dari Kabupaten Lahat dimana air ini kwalitasnya kurang bagus karena adanya tambang batu bara. Namun air tersebut akan dinormalkan terlebih dahulu di PDAM Lematang Enim Cabang Ujanmas sebelum disalurkan ke konsumen/pelanggan.


Dimana di kecamatan Ujanmas  pelanggan air PDAM masih sedikit karena banyak warga yang masih mengunakan air sumur untuk kebutuhan sehari-hari.


Pengunaan air PDAM ini dijadwal seperti di Muara Enim perjam secara bergiliran disalurkan ke pelangan perwilayah dan di bagi ke wilayah seperti Desa Ujanmas,Desa Pindang Belarik sampai ke Desa Ulak Bandung dan Desa Pengawi,"


Dikatakanya untuk wilayah Penanggiran, Kecamatan Benakat dan Kecamatan Gunung Megang sudah memiliki pengelolaan PDAM sendiri.


Untuk saat sekarang ini pengolahan air dengan menggunakan bahan kimia agak lebih banyak  dari biasanya karena ngambil air dari sungai lematang tambang batu bara yang airnya agak berlumpur apalagi musim hujan. Dengan penggunaan bahan kimia yang agak banyak agar air bisa lebih jernih sehingga dapat menghasilkan air yang normal dan layak untuk dikonsumsi. 


Untuk Daerah Ujanmas tidak ada masalah jumlah pelanggan sedikit masih tekaper dengan kapasitas 1200 pelangan di kecamatan Ujan mas, ujar Zakaria Kepala Cabang PDAM Ujanmas.(Dharmawan SE/Yyk)

×
Berita Terbaru Update