Notification

×

Tag Terpopuler

Orang Tua Siswa Keluhkan​ Uang Pungutan

Wednesday, July 15, 2020 | Wednesday, July 15, 2020 WIB Last Updated 2020-07-15T10:08:45Z

MUBA, SP
- Sejumlah orang tua murid Sekolah Dasar Negeri (SDN) 1 Desa Sukadamai Baru (B5) Kecamatan Sungai Lilin Kabupaten Musi Banyuasin (Muba) mengeluhkan adanya pungutan dari pihak sekolah, terutama di tengah pandemi COVID-19 ini.

Keluhan tersebut disampaikan sejumlah orang tua siswa di Sekolah Dasar Negeri 1 Desa Sukadamai Baru (B5) Kecamatan Sungai Lilin Kabupaten Musi Banyuasin (Muba) khususnya wali murid kelas 6. 

AS (35) dan S (50) orang tua merasa keberatan​ atas pungutan yang dilakukan pihak sekolah, terutama kelas​ 6 yang sudah lulus​ dibebankan uang pembangunan pagar dan pembangunan gapura​ ​dengan dalih​ untuk kenang​-kenangan​ sebesar Rp. 400 ribu.

Banyaknya pungutan tersebut menurutnya dinilai sangat membebani orang tua siswa yang kurang​ mampu, karena harus merogoh kocek terutama disaat masyarakat mengalami krisis ekonomi ditengah pandemi Covid 19 (Virus Corona).

"Pada saat menerima ijazah​ siswa di pungut​ biaya yang macam-macam, uang pagar, uang gapura atau uang raport dan uang pengambilan ijazah, walaupun sebenarnya kami ini keberatan apalagi dalam keadaan​ ada Wabah Covid-19 dan tidak bisa berbuat apa- apa, lalu mau mengadu sama siapa mas," pungkasnya, Rabu (15/7/2020).

Sementara saat dikonfirmasi wartawan, Kepala Sekolah SDN 1 Suka Damai Baru Kecamatan Sungai Liln​ Ashuri Spd SD MPd​ membenarkan hal tersebut. Dia berdalih, pungutan tersebut untuk kebutuhan fasilitas dan kenyamanan sekolah yang dinikmati siswa. (ch@/kh)
×
Berita Terbaru Update