Notification

×

Tag Terpopuler

Rampok Sadis Bersenpi Berhasil Dibekuk

Thursday, October 01, 2020 | Thursday, October 01, 2020 WIB Last Updated 2020-10-01T08:54:31Z

Suyatno alias Dor bin jiman (31) dibekuk anggota Polisi Polsek Purwodadi Musi Rawas (Foto:Efran)


Musi Rawas,SP - Komplotan sadis bersenpi Suyatno alias Dor bin jiman (31) akhirnya berhasil dibekuk di Desa Tanjung Beringin kecamatan Muara Rupit, Kabupaten Muratara.

 

Suyatno bersama komplotannya yakni Ismail bin Jumari (tertangkap 2017), Sumiran, Muslim, Sugeng, Ngadio berstatus DPO melakukan aksinya pada tahun 2016 lalu tepatnya di rumah Pius Sutrisno di Dusun l Desa T1 Bangun Sari, kecamatan Purwodadi, Musi Rawas.

 

Tersangka dan kelompoknya merupakan komplotan sadis yang tidak segan-segan melakukan kekerasan kepada korbannya apabila tidak menuruti kehendak mereka.

 

Awal kejadian pada 18 November 2016 lalu, rumah korban didatangi pelaku dan tiga temannya masuk ke dalam rumah dengan cara mencongkel jendela.

Namun aksinya ketahuan oleh korban bukannya melarikan diri tetapi pelaku bersama temannya mendobrak pintu depan dan langsung memukul korban dengan pistol yang dipegangnya.

 

Sekian lama buron, pelaku komplotan Suyatno berhasil ditangkap yang pertama yakni Ismail bin Jumari pada 2017 lalu, kemudian berhasil ditangkap lagi Suyatno.

 

Aksi mereka berhasil menggondol dua unit  sepeda motor dengan merk Honda. Adapun masing masing sepeda  motor tersebut, 1 (satu) unit merk Honda/NF 100 TD 2008 warna hitam  dengan No. Pol BG 5817 GN, Noka: MH1HB61108K571408, NoSin : HB61E- 1571962. STNK An.PIUS SUTRISNO.

Motor lainnya Honda No. Pol  BG 6134 HT. No Ka MH1JF51173K979718. No Sin : JF51E- 1915455. STNK an.SUTAWAR, HP Nokia.' dengan nilai kerugian mencapai Rp 16 juta.

 

Kapolres Musi Rawas AKBP Efrannedy SIk melalui Kapolsek Purwodadi AKP Deni Hendrawan membenarkan kejadian tersebut, "Pelaku kita tangkap berkat informasi msyarakat," ujar beliau, Kamis (01/10/2020).  (Efran)

×
Berita Terbaru Update