Notification

×

Tag Terpopuler

Jalan Lintas Servo Prambatan Diblokir, Ratusan Angkutan Batu Bara Tidak Bisa Melintas

Thursday, December 23, 2021 | Thursday, December 23, 2021 WIB Last Updated 2021-12-23T12:19:26Z
PALI, SP - Ratusan Masyarakat Prambatan Bersatu Melakukan aksi pemblokiran jalan servo lintas desa prambatan.

Pemblokiran jalan tersebut dampak dari ke-9 tuntutan masyarakat terhadap pihak perusahaan namun tidak di penuhi oleh pihak perusahaan 

Seperti yang terjadi saat mediasi yang ditengahi  DPRD PALI Beberapa hari yang lalu.

Dikatakan ketua Aksi dilapangan bahwa pihak perusahaan menutup bak armada batu bara saja tidak mau apa lagi 8 tuntutan lainnya,Jadi terpaksa jalan kami blokir.

" Kan jelas debu angkutan batu bara berterbangan kemana-mana jadi, itukan jelas dampaknya ke masyarakat " Ujar Dwin Kordinator penyetopan angkutan batu bara 

Dipaparkan Ketua aksi lapangan ini bahwa ada 9 tuntutan kami yang pertama

* Ganti rugi tanam tumbuh yang terkena dampak diseputar jalan PT Titan 

* Ganti rugi kesehatan bagi warga yang terdampak langsung oleh debu jalan PT Titan 

* Mengurangi debu dengan disiram secara teratur

* Muatan Armada batu bara harus tutup dengan terpal agar debu tidak berhamburan

* Agar ditambah 2  bagian komunikasi dengan masyarakat (Humas)

* Merekrut lowongan kerja untuk masyarakat prambatan

* Meminta agar merekrut keamanan dari prambatan

* Menginginkan ke transparan  perusahaan saat perekrutan pekerja 

* Meminta adanya tali asih pihak perusahan dengan masyarakat yang terdampak 

Informasi dihimpun dilapangan setelah 2 jam masa terkumpul langsung melakukan aksi blokade jalan  sedangkan dampak tersebut membuat ratusan armada batu bara terparkir dijalan servo desa prambatan 

Atas aksi tersebut pihak kepolisian meminta agar masa silahkan berorasi tapi jalan tetap dibuka agar situasi aman dan damai ,Namun permintaan tersebut tidak di indahkan oleh masa dari desa prambatan kecamatan abab kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir(Dharmawan SE)
×
Berita Terbaru Update