Notification

×

Tag Terpopuler

Akibat Angkutan Material, Jalan Menuju Kantor PWI Pagaralam Rusak

Monday, November 13, 2023 | Monday, November 13, 2023 WIB Last Updated 2023-11-13T11:50:07Z


PAGARALAM, SP - Warga yang hendak  melintas di kawasan  ruko SD Negeri 74 atau seputaran kantor PWI kota Pagaralam harus ekstra hati-hati, karena kondisi jalan rusak berat. 


Diperkirakan kerusakan jalan ke kantor PWI rusak karena angkutan material bekas pengerjaan jalan lingkar SD Negeri 74 Kota Pagaralam yang berlokasi di seputaran  Gunung Gare.


"Bila tidak hati hati bukan tidak mungkin jalanan ini menelan korban,apalagi musim hujan seperti saat ini,"ujar Ugansi kepada media ini, Senin (13/11/2023).


Informasi yang dihimpun, kerusakan jalan ke Kantor PWI ini terjadi Sabtu dan Minggu saat libur kemarin, karena dilewati oleh truk yang mengangkut paving blok bekas jelas warga yang ada di lokasi.


Berkaitan dengan kerusakan ini dan pengangkatan Paving blok ini Kepala Dinas PUTR Daflis Joni melalui bidang Cipta Karya (CK) siap koordinasi dengan pihak ketiga.


Sedangkan untuk  dugaan hilangnya Paving blok bekas siap lapor dan  membawa kasus ini ke aparat penegak hukum (APH), mengingat paving blok bekas tersebut merupakan assetnya S D Negeri 74. 


"Itukan asset negara yang harus dilaporkan terlebih dahulu,tidak  bisa sembarangan bawa."terang Kabid CK Indra Gunawan.


Ditegaskan Kabid Cipta karya Indra Gunawan bukan pihaknya yang mengambil paving blok bekas tersebut,bahkan pihaknya siap melaporkan ke pihak berwajib bila ada yang mengambil (mencuri).


"Jadi jelas bukan pihaknya yang mengangkut material bekas itu,"pungkasnya. (Rei)

×
Berita Terbaru Update