Notification

×

Tag Terpopuler

Bilik Sterilisasi Pemkot Tidak Berfungsi Lagi

Tuesday, March 31, 2020 | Tuesday, March 31, 2020 WIB Last Updated 2020-03-31T02:20:11Z

PALEMBANG, SP – Bilik sterilisasi yang ada di Kantor Walikota Palembang kini tidak berfungsi lagi. Bilik seharga Rp5 juta tersebut sempat digunakan beberapa hari kini tidak berfungsi lagi lantaran terkendala pada disinsfektan.

Salah seorang pegawai di Kantor Setda Kota Palembang, Agus mengatakan, bilik sterilisasi sedang tidak bisa digunakan dan pengunjung hanya disiapkan hand sanitizer saja. 

"Iya tidak berfungsi, biasanya kita diharuskan masuk ke bilik sterilisasi dulu untuk disemprot disinsfektan. Sekarang tidak lagi karena tidak berfungsi lagi," katanya, Senin (30/3/2020).

Sementara itu, Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Palembang, Ratu Dewa mengatakan, saat ini pihaknya masih menunggu surat resmi dari Dinas Kesehatan Provinsi terkait penggunaan disinfektan sesuai standar kesehatan.

"Kita tunggu suratnya dulu, karena dari WHO mengatakan tidak boleh. Biar tidak salah kita tunggu surat resminya," katanya.

Meski demikian, Dewa memastikan Pemerintah Kota (Pemkot) Palembang tetap menyediakan cairan hand sanitizer di setiap pintu masuk kantor walikota. 

Menurut Dewa, setelah surat resmi didapatkan dan diperbolehkan lagi maka pihaknya akan kembali menggunakan bilik sterilisasi dengan disinsfektan. 

"Berbagai upaya sudah kita lakukan, termasuk bilik sterilisasi. Kita telah menyediakan hand sanitizer di semua di pintu masuk kantor," katanya. 

Sebelumnya, Kepala Dinas PUPR Kota Palembang, Ahmad Bastari Yusak mengatakan, pihaknya membuat contoh bilik sterilisasi yang menyemprotkan disinfektan pada masyarakat sebelum masuk ke gedung perkantoran, seperti Balai Kota Palembang. 

Dalam proses pembuatannya, satu bilik tersebut kata Bastari membutuhkan biaya sebesar Rp 5 juta.

"Ada prosedur sebelum masuk bilik sterilisasi, harus dimulai dengan pengecekan suhu tubuh, masuk bilik sterilisasi dan hand sanitizer," katanya. (Ara)
×
Berita Terbaru Update