Notification

×

Tag Terpopuler

Perkara Dana Bos SDN 79 Tahap Penyidikan

Tuesday, September 01, 2020 | Tuesday, September 01, 2020 WIB Last Updated 2020-09-01T10:14:35Z

- Enam Saksi Diknas, 8 Saksi Guru Sudah Diperiksa

Foto Ilustrasi (net)

PALEMBANG, SP
– Kejaksaan Negeri (Kejari) Palembang, saat ini masih terus mendalami adanya dugaan penyalahgunaan dana BOS SD Negeri 79 tahun 2019, meskipun, mantan Kepala SD Negeri 79 inisial ND saat ini keberadaannya belum diketahui atau menghilang.

Kepala Seksi Pidana Khusus (Pidsus) Kejaksaan Negeri (Kejari) Palembang, Dede M. Yasin, mengatakan yang bersangkutan ND tidak hadir dalam pemanggilan pertama guna proses penyidikan. Namun demikian pihaknya tetap akan melakukan pemanggilan kedua.

"Untuk itu kita akan melakukan pemanggilan yang kedua kali. Apabila masih tidak datang, kita akan melakukan upaya-upaya untuk mencari keberadaan yang bersangkutan”, ungkap Dede, Senin (31/8/2020).

Lebih lanjut kata Dede, kasus ini sekarang sudah masuk ke dalam tahap penyidikan. Selain ND, pihak Kejari Palembang juga sudah memeriksa sejumlah saksi lain dalam kasus ini.

"Diantaranya sebanyak enam saksi dari Dinas Pendidikan Palembang dan delapan saksi dari guru-guru di SDN 79 Palembang sudah dipanggil dan menjalani pemeriksaan", ujarnya.

Dede menambahkan, kedepannya Kejari Palembang juga akan terus memanggil pihak-pihak yang diduga ada keterkaitannya dengan penyaluran dana BOS SD Negeri 79 yang kini tengah menjadi sorotan.

"Sejauh ini kita sudah masuk tahap penyidikan. Kita sudah pulbaket dan puldata, sudah kita ekspose dan sudah mendapatkan barang bukti yang sah sehingga mantap kita tingkatkan ke tahap penyidikan”, tambahnya. 

Diberitakan sebelumnya, Kejari Palembang telah memeriksa pihak Dinas Pendidikan terkait dugaam penyelewengan dana BOS SD Negeri 79 Kota Palembang, Dana BOS yang bersumber dari Anggaran Pendapatan Belanja Negara, (APBN) Triwulan II DAN III sebesar Rp. 560.640.000,00,- dan dana BOS APBD Triwulan II Rp. 40.440.000,00, tahun anggaran 2019.

Diketahui, Kepala SD Negeri 79, inisial ND pernah menjabat Kepala  SD Negeri 114 Palembang. (Ariel)

×
Berita Terbaru Update